Memahami Budaya Politik Dalam Kehidupan Masyarakat
Untuk mendukung nilai tersebut maka dibutuhkan norma-norma atau hukum yang mengatur kehidupan manusia dalam kehidupan nyata. Dan jelaslah disini menyangkut sikap. Dalam pelaksaanaan, pembuatan hukum tersebut pasti berhubungan dengan kegiatan politik dan setiap proses politik senantiasa terjadi dalam lingkup budaya. Kehidupan manusia di dalam masyarakat memiliki peranan penting dalam sistem politik suatu negara dan akan selalu berinteraksi dengan manusia lain dalam mewujudkan kehidupanya.
Setiap masyarakat terdapat apa yang dinamakan pola-pola perilakuan (pattern of behaviour). Pola-pola perilakuan tersebut adalah cara-cara bertindak atau berkelakuan yang sama daripada orang-orang yang hidup bersama dalam masyarakat yang harus diikuti oleh semua anggota masyarakat tersebut. Pola perilakuan sangat dipengaruhi oleh kebudayaannya. Jadi kebudayaan adalah mengatur manusia agar dapat mengerti bagaimana seharusnya bertindak, berbuat, menentukan sikapnya kalau mereka berhubungan dengan orang lain. Budaya sebagai hasil dari manusia mewujudkan norma-norma dan nilai-nilai kemasyarakatan yang sangat perlu untuk mengadakan tata tertib dalam pergaulan kemasyarakatan. Dengan demikian, hakikatnya penciptaan norma-norma dan kaidah-kaidah adalah merupakan petunjuk-petunjuk tentang bagaimana manusia harus bertindak beperilaku di dalam pergaulan hidup yang diatur dan terbentuk melalui budaya politik Indonesia.
Sistem nilai itulah yang membentuk sikap mental atau pola berpikir manusia dan masyarakat sebagaimana terpantul dalam pola sikap dan perilaku sehari-hari dalam berbagai segi kehidupan sosial, ekonomi, politik, dan sebagainya. Maka itu dari sini munculah apa yang disebut budaya politik, budaya ekonomi dan sebagainya yang selanjutnya menjelmakan sistem politik, sistem sosial, sistem ekonomi dan berbagai sistem lainya di dalam masyarakat. Jelaslah, bahwa kebudayaan memasuki berbagai segi kehidupan manusia dan masyarakat.
Untuk mendukung nilai tersebut maka dibutuhkan norma-norma atau hukum yang mengatur kehidupan manusia dalam kehidupan nyata. Dan jelaslah disini menyangkut sikap. Dalam pelaksaanaan, pembuatan hukum tersebut pasti berhubungan dengan kegiatan politik dan setiap proses politik senantiasa terjadi dalam lingkup budaya. Kehidupan manusia di dalam masyarakat memiliki peranan penting dalam sistem politik suatu negara dan akan selalu berinteraksi dengan manusia lain dalam mewujudkan kehidupanya.
Budaya politik merupakan suatu fenomena dalam masyarakat, yang memiliki pengaruh dalam stuktur dalam sistem politik. Budaya politik selalu melekat pada setiap masyarakat baik dalam sistem politik tradisional, maupun moderen. Budaya politik terdiri dari keyakinan dan nilai-nilai yang melatarbelakangi peristiwa politik yang terjadi, akan tetapi budaya politik lebih luas dari sekedar norma, nilai atau dalam pengertian lain norma. Budaya politik merupakan sikap dan orientasi individu dalam masyarakat terhadap kehidupan politik.